
KESERUAN AWAL RAMADHAN ALA HIMAPRODI PIAUD STAIM NGANJUK
Pada Senin, 04 April 2022, HIMAPRODI PIAUD STAIM Nganjuk mengadakan acara Fun Game dan Pelatihan Dekorasi Balon. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 40 peserta yang terdiri jadi seluruh mahasiswa PIAUD STAIM, mahasiswa lintas prodi di STAIM, dan pendidik PAUD di sekitar Kertosono. Pelatihan ini diisi oleh Founder TM Training Center dari Kediri, yaitu Kak Tomo yang merupakan mahasiswa aktif semester 4 di PIAUD STAIM. Dengan diawali senam, para peserta sangat antusias mengikuti acara tersebut. Setelah itu, para peserta dibekali dengan berbagai fun game edukatif, yang dapat diterapkan di lembaga PAUD masing-masing. Fun game membawa kebahagiaan tersendiri bagi para peserta karena bersifat aplikatif sehingga mudah diterapkan untuk mengembangkan pembelajaran yang menyenangkan di lembaga PAUD. Dengan peralatan sederhana, para peserta diajak untuk berimajinasi mengembangkan daya kreatifitas untuk menciptakan kegiatan bermain yang bermakna. Tidak hanya itu, peserta juga diberikan skill untuk melakukan dekorasi menggunakan balon. Dengan bantuan alat pompa balon yang canggih, para peserta nampak dengan telaten belajar mengaitkan dan mendesain dekorasi balon menjadi beberapa pola. Canda dan tawa tidak terpisahkan dari awal sampai akhir acara karena suasananya santai. Acara ini ditutup dengan penandatanganan MoU antara PIAUD STAIM Nganjuk dan TM Training Center. Kaprodi PIAUD STAIM Nganjuk, Bapak Umar Fauzi, M.Pd.I menaruh harapan besar, dengan adanya kerja sama ini, PIAUD STAIM Nganjuk bisa semakin inovatif dan mencetak SDM yang unggul.