Kegiatan rutin salat duha di MI HAYYA ALAL FALAH

Mahasiswa PPL STAIM Nganjuk turut serta berpartisipasi mendampingi siswa-siswi MI Hayya Alal Falah melaksanakan kegiatan rutin sholat Dhuha. Dengan kegiatan pendampingan ini mahasiswa dapat memperoleh banyak pengalaman dan juga mentransfer keilmuan..

Pembiasaan sholat dhuha bersama adalah salah satu upaya positif yang dilakukan sekolah untuk mengoptimalkan output mental siswa yang berbudaya karakter. Diharapkan kegiatan rutin sholat dhuha bersama ini dapat menumbuhkan karakter yang baik pada diri anak-anak semua. Selain itu juga, diharapkan hati dan pikiran anak-anak dihiasi dengan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.